Pemkab Bikin Jalan Darurat

DARUBA-Dinas PUPR Pulau Morotai, membangun jalan darurat untuk menggantikan sementara jalan antara Desa Momojiu arah menuju Desa Sabatai Morotai Timur, yang ambles dihantam abrasi.
Kadis PUPR Abubakar A. Rajak mengatakan, jalan darurat dibuat di sebelah jalan yang rusak. "Dua hari lalu (tiga hari, red), kita telah menaruh batu dan material lainnya untuk menutup lubang. Sebenarnya ini bukan kewenangan kita hanya saja untuk mengantispasi jangan sampai terjadi kecelakaan maka kita lakukan," ujarnya
Dia menambahkan, untuk persoalan jalan nasional jangan lagi meminta konfirmasi kepadanya.
"Kalau jalan nasional jangan lagi konfirmasi ke kita, karena itu masuk pada wilayah orang lain, takut dijelaskan jangan sampai salah. Yang punya kewenangan itu dari pusat. Tanpa dana tidak mungkin memperbaikinya," tutup Abubakar. (tr-04/onk).